Politik Pendanaan Kampanye dalam Pemilihan Presiden 2019

mamun, abdul rahman Politik Pendanaan Kampanye dalam Pemilihan Presiden 2019. Politik Pendanaan Kampanye dalam Pemilihan Presiden 2019.

[img]
Preview
Text
08 JurnalLiteratus-Politik-AbdulRahmanMamun-MeidiKosandi-93-ArticleText-449-1-10-20201015.pdf

Download (759kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian dalam tulisan ini adalah untuk mengkaji bagaimana politik pendanaan kampanye pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 dengan fokus pada dimensi penerimaan sumbangan dana kampanye yang besar dari kalangan oligark kepada pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Jokowi- Ma’ruf dan Prabowo-Sandi, dan dimensi pembayaran kembali kepada penyumbang dan pemilih pada pasca-pilpres. Dalam kaitan itu tulisan ini juga mendiskusikan pola pendanaan kampanye Jokowi-Ma’ruf sebagai pemenang Pilpres 2019, yang berkontribusi pada bentuk struktur politik oligarkis yang baru pasca Pilpres 2019. Untuk tujuan tersebut maka digunakan pendekatan metode kualitatif dengan analisis data secara induktif, membangun pola-pola, kategori-kategori, dan tema-tema dari bawah ke atas (induktif) dengan didasarkan pada teori Oligarki dari Jeffrey A. Winters yang didukung oleh konsep pendanaan kampanye dari USAID terhadap data sekunder laporan dana kampanye Jokowi-Ma’ruf dan Prabowo- Sandi yang dilaporkan ke KPU dan telah diaudit oleh kantor akuntan publik. Argumen yang ditawarkan adalah bahwa politik pendanaan kampanye pasangan Jokowi-Ma’ruf, sebagai pemenang Pilpres 2019, yang melibatkan sumbangan besar dari kalangan oligark, memengaruhi perubahan sifat politik oligarkis pemerintahan hasil pilpres, yaitu perubahan sifat keterlibatan oligarki dalam pemaksaan dan kekuasaan dari yang “terpecah” menjadi “kolektif”, dan perubahan dari yang bersaing “liar” antar-oligarki menjadi “jinak” dalam pemerintahan. Kata kunci: pendanaan kampanye, pilpres, Jokowi-Ma’ruf, Prabowo-Sandi, oligarki

Item Type: Article
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Depositing User: Mrs Meidya Farahdiba
Date Deposited: 21 Feb 2023 06:39
Last Modified: 21 Feb 2023 06:39
URI: http://repository.paramadina.ac.id/id/eprint/785

Actions (login required)

View Item View Item